Monday, January 13, 2014

Resep Balado Udang Kentang Praktis

Balado Udang Praktis

Bahan:

10 buah udang ukuran sedang
1   buah kentang ukuran sedag dipotong tipis
1 sendok makan cabe giling kasar
5 siung bawang merah diiris halus
garam, merica, gula secukupnya

Cara membuat:

Goreng irisan kentang dengan api sedang sampai agak kering, lalu angkat dan pisahkan.
Goreng pula udang yang sebelumnya dilumuri garam dan merica secukupnya sampai matang (tapi jangan sampai kering) lalu disatukan dengan kentang yang telah digoreng.
Tumis bawang iris dengan minyak bekas menggoreng kentang dan udang(tapi sebelumnya tolong disaring dulu kotoran bekas gorengan kentang dan udang sampai bersih) .
Kemudian masukkan cabe giling kasar ke penggorengan (campur dengan tumisan bawang )sampai terlihat matang dan beri garam secukupnya (jadi balado). Bisa ditambahkan sedikit gula sebagai ganti vetsin supaya lebih gurih.
Masukkan kembali kentang dan udang hingga tercampur rata dengan balado yang telah dibuat.
Taruh ke piring saji dan siap untuk dihidangkan.
Selamat mencoba! 

Sumber: wisata.kompasiana.com

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

© 2011 Resep Aneka Udang, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena